Jumat, 26 Februari 2010

tugas tulisan bahasa indonesia 2

NAMA : ADITYA RAMADHANI
NPM : 11207296
KELAS : 3EA13
Tugas tulisan bahasa Indonesia 2

BAHAYA-BAHAYA BAGI PEROKOK BERAT

Tidak bisa dipungkiri bahwa kebiasaan merokok bagi masyarakat Indonesia sudah membudaya sejak dari dulu. Tapi apakah para perokok itu tahu bahwa di dalam rokok tersebut terdapat racun yang dapat merusak tubuh kita. Berikut ini adalah bahaya-bahaya atau dampak bagi perokok berat.
• Menimbulkan osteoporosis. Peneliti menemukan adanya hubungan antara kebiasaan merokok dan osteoporosis. Kasus patah tulang yang dialami para lansia diakibatkan oleh kehilangan massa tulang yang disebabkan karena sering merokok.
• Menyebabkan depresi. Ilmuwan melakukan penelitian dan menganggap rokok mengandung zat yang menyebabkan peningkatan mood. Zat inilah yang biasanya kandungannya berkurang saat seseorang menderita depresi. Itulah juga penyebabnya mengapa orang yang sedang stres atau depresi cenderung mencari ‘pelarian’ ke rokok.
• Anda akan menjadi panutan yang buruk bagi anak-anak. Bagi anda yang mempunyai anak, tentunya anda tidak akan mau kalau anak anda merokok pada usia masih belia.
• Menyebabkan impotensi. Racun yang terdapat pada rokok akan mengurangi aliran darah yang diperlukan untuk mencapai suatu keadaan ereksi. Karena hal tersebutlah rokok dapat mempengaruhi days ereksi penis.
• Menimbulkan gigi anda berwarna kuning dan nafas bau. Partikel dari rokok dapat member bercak kuning atau coklat pada gigi dan juga akan memerangkap nakteri penghasil bau di mulut anda. Gigi sering tanggal dan kelainan gusi akan sering terjadi pada mulut anda.
• Wajah keriput. Merokok dapat mengurangi aliran oksigen dan zat gizi yang diperlukan sel kulit Anda dengan jalan menyempitkan pembuluh darah di sekitar wajah. Sehingga akan menyebabkan keriput.
• Bagi Wanita yang merokok mungkin mengalami penurunan atau penundaan kemampuan hamil.
• Akan terjadi kebakaran jika anda ceroboh membuang puntung rokok yang masih menyala ke sembarang tempat yang mudah terbakar api.
• Aliran sirkulasi darah akan buruk. Sel darah merah telah dirancang untuk mengangkut oksigen keseluruh tubuh. Bagi perokok molekul oksigen digantikan oleh komponen dari asap rokok, sehingga menghambat transportasi oksigen yang penting bagi kehidupan sel.
• Akan menyebabkan Penyakit jantung dan stroke.
Satu dari tiga kematian di dunia berhubungan dengan penyakit jantung dan stroke. Kedua penyakit tersebut dapat menyebabkan “sudden death” ( kematian mendadak).
• Kerontokan rambut.
Merokok menurunkan sistem kekebalan, tubuh lebih mudah terserang penyakit seperti lupus erimatosus yang menyebabkan kerontokan rambut, ulserasi pada mulut, kemerahan pada wajah, kulit kepala dan tangan.
• Menyebabkan Katarak. Merokok dapat menyebabkan gangguan pada mata. Perokok mempunyai risiko 50% lebih tinggi terkena katarak, bahkan bisa menyebabkan kebutaan.
• Akan merugikan orang lain di sekitar, karena mencium asap rokok yang anda hembuskan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar